Menu
 

Kue Keju gulung atau biasa disebut dengan cheese roll cake adalah makanan yang memiliki rasa yang istimewa, tak heran makanan ini sangat cocok disajikan dihari spesial dan hari besar. Apalagi menjelang hari besar Natal dan Tahun Baru. Untuk Anda yang merayakannya Anda bisa mencoba membuat kue satu ini. Atau Anda bisa membaca resep spesial lain (Baca: Pandan Gulung Coklat Keju)

Kue keju gulung kaya akan rasa keju, ya karena namanya saja sudah kue keju ya. Membuat kue ini Anda diharuskan menggunakan oven, namun jika ingin mencobanya dengan mengkukus silahkan saja, tapi disarankan menggunakan oven ya. Karena saya sendiri belum pernah mencobanya dengan mengkukus. Untuk kejunya Anda akan menggunakan cream keju dan keju cheddar merk apa saja. Anda ingin mencoba membuatnya?

Untuk Bahan-bahannya Anda harus menyiapkan mentega asin, telur, gula pasir, tepung terigu dengan protein sedang, maizena, susu bubuk, baking powder. Untuk bahan isiannya Anda harus menyiapkan cream cheese, mentega tawar dingin, white cooking chocolate yang dilelehkan, keju chedar yang nantinya Anda parut. Dan untuk bahan hiasan Anda harus menyiapkan butter cream yang dikocok lembut dan bluberry segar. Untuk hiasan Anda bisa menggunakannya atau tidak. Untuk detail bahan-bahannya Anda bisa lihat di bawah ini. Resep ini dilansir dari sajiansedap.com

Bahan-bahan yang harus di siapkan:
125 gram mentega asin dingin10 kuning telur1 putih telur85 gram gula pasir55 gram tepung terigu protein sedang20 gram maizena15 gram susu bubuk1/4 sendok teh baking powder
Bahan untuk Isi:
125 gram cream cheese25 gram mentega tawar dingin75 gram white cooking chocolate, lelehkan50 gram keju cheddar, parut kasar
Bahan untuk Hiasan:
50 gram butter cream, kocok lembutblueberry segar
Bagaimana? Sudah Anda siapkan, bahan-bahannya? Jika sudah Anda bisa ketahap pembuatannya. Perhatikan dengan baik cara pembuatannya jangan sampai salah ya. Selamat mencoba.
Foto hanya Ilustrasi

Cara membuat kue keju gulung:
1. Pertama, kocok mentega asin sampai lembut. Sisihkan.
2. Setelah itu, kocok telur dan gula pasir sampai mengembang. Masukkan tepung terigu, maizena, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata. Lalu, tuang ke kocokan margarin sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan. dan tuang ke dalam loyang 26x26x3 cm ( untuk ukuran loyang ini tiergantung selera Anda, namun disarankan menggunakan ukuran tersebut) yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
4. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius 15 menit sampai matang.
5. Untuk isi, kocok mentega tawar dingin hingga lembut. Tambahkan cream cheese. Kocok rata. Masukkan white cooking chocolate. Kocok rata.
6. Jika kue sudah matang potong kue menjadi dua bagian. Oles dengan bahan isi. Semprot satu sisi lebih tebal. Tata keju di atasnya. Gulung dan padatkan. Potong-potong. Hias dengan buttercream dan blueberry. Dan sajikan

View the original article here

Posting Komentar

 
Top